93 Obat Berbahan Kimia Berbahaya

Diposting oleh Cheria Holiday on Selasa, 05 Desember 2006

BPOM Umumkan 93 Obat Berbahan Kimia Berbahaya
----------------
Jakarta: Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) mengumumkan 93 produk obat tradisional yang mengandung bahan kimia keras dan berbahaya. Dari 93 obat itu, sebagian besar didominasi obat tradisional seperti obat asam urat, obat pelangsing, dan jamu masuk angin. BPOM menghimbau masyarakat untuk tidak membeli dan mengkonsumsi obat-obat tersebut.
Dalam konferensi pers di Jakarta, Selasa (5/12), BPOM menyebutkan, sedikitnya terdapat delapan macam bahan kimia berbahaya yang terdeteksi dalam obat-obatan tersebut. Di antaranya kandungan Metampiron yang dapat menyebabkan gangguan pencernaan, seperti mual dan pendarahaan lambung. Ada juga yang mengandung Venilbutason. Bahan kimia jenis ini bisa menyebabkan edema--penumpukan cairan interstisial yang berlebihan--ruam kulit, retensi saluran, dan gagal ginjal.
Bahan kimia tersebut disinyalir dapat membahayakan kesehatan serta mematikan penggunanya. Penggunaannya juga harus disertai resep dokter. BPOM juga menemukan sebagian besar obat-obat tersebut bernomor registrasi palsu, nomor registrasi yang dibatalkan, atau bahkan tidak terdaftar sama sekali.
Sumber:Metrotvnews.com
16:27 05/12/2006
----------------

{ 0 komentar... read them below or add one }

Posting Komentar

Cheria Bandung

Cheria  Bandung
Graha Internasional ( Bank of Tokyo ) Lt3 Jl. Asia Afrika No.129, Bandung 40112

Info Haji Bandung