Janji Pilkada Pasangan Azwar Abubakar-Nasir Jamil
----------------
Pidie: Pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Nanggroe Aceh Darussalam (NAD), Azwar Abubakar-Nasir Djamil berkampanye di Lapangan Sepak Bola Beurunuen, Pidie, NAD. Kampanye calon dari Partai Amanat Nasional dan Partai Keadilan Sejahtera ini banyak dihadiri oleh kaum muda dan para pemantau asing dari Uni Eropa.
Di hadapan ribuan pendukungnya, pasangan ini berjanji akan memberantas kemiskinan dan menjadikan pemerintahannya bersih dari segala penyimpangan. Sesuai jadwal, Pilkada NAD akan berlangsung pada 11 Desember mendatang. Delapan pasang calon gubernur dan wakil gubernur bersaing dalam pilkada ini.
Sumber:Metrotvnews.com
13:13 28/11/2006
----------------
Home » Pilkada NAD » Kampanye Pilkada NAD
Cheria Bandung
Graha Internasional ( Bank of Tokyo ) Lt3 Jl. Asia Afrika No.129, Bandung 40112
{ 0 komentar... read them below or add one }
Posting Komentar